Yosh teman-teman semua. Gimana
kabarnya? Baik baik aja kan?.. Udah pada nonton belum DragonBall Super episode
103? Kalau belum, cepetan nonton. Karena pada pembahasan kali ini, dipenuhi
dengan spoiler dan juga gambar-gambar dari cuplikan episode 103. Tetapi jika
teman-teman semua tidak keberatan dengan spoiler, silahkan dilanjutkan
membacanya sampai selesai. Baiklah, mari kita lihat pembahasannya secara
seksama..
Spoiler alert!!!
1. Goku
didesak petarung universe 2
Pada episode kali ini, Goku dibuat
terdesak oleh petarung dari alam semesta 2, yaitu Su Roas (Rozie). Dia
menggunakan teknik yang membuat semua pukulan yang dilancarkannya menjadi cepat
dan juga terlihat berubah menjadi tembakan (ki). Saat Goku mulai terkepung oleh
tembakan ki dari Su Roas, Android 17 segera datang menyelamatkan Goku dengan
pelindungnya.
2. Pertarungan
sengit Android 17 dengan Bribriane
Sebelum menyelamatkan Goku yang
sedang didesak, Android 17 sedang melakukan pertarungan dengan salah seorang
petarung cinta dari alam semesta 2, yaitu Ribriane. Ribriane sangat marah
karena Android 17 sudah membuat 2 anggota dari alam semesta 2 keluar dari
pertandingan.
3. Botamo
tereliminasi
Setelah kita diperlihatkan dengan
pertarungan antara Goku dan Rozie, scene dilanjutkan menjadi saat Gohan bertemu
dengan Botamo, salah satu petarung dari alam semesta 6. Pukulan Gohan kepada
Botamo tidak membuat tubuh Botamo merasa sakit, tetapi malah mengangkat sedikit
demi sedikit tubuh Botamo, agar Gohan dapat membuangnya keluar arena. Saat
Botamo sudah hampir terjatuh dari arena, dia menembakan serangan ki kepada
Gohan, tetapi Gohan dengan mudah menangkis serangan tersebut. Dan hasilnya
Botamo tereliminasi.
4. Petarung
terakhir alam semesta 10
Setelah Gohan mengeliminasi Botamo,
selanjutnya dia dan Piccolo bertemu dengan Obuni dan Rubalt, petarung dari alam
semesta 10. Sebenarnya alam semesta 10 masih menyisakan 3 petarung, tetapi 1
orang sudah dieliminasi oleh petarung bangsa yardrat dari alam semesta 2. Obuni
membuat rencana agar Obuni melawan Gohan dan Rubalt melawan Piccolo. Setelah
Piccolo lumayan babak belur, akhirnya dia mengeliminasi Rubalt, dengan
menembakan ki untuk menjatuhkannya. Gohan menggunakan jurus Kamehameha untuk
mengeliminasi Obuni, yang sebelumnya sudah di hajar Gohan menggunakan mode
Mysticnya. Menurut saya, disini ada sebuah scene yang dapat menyentuh hati para
penonton semua, yaitu saat Obuni tidak sengaja menjatuhkan foto keluarganya.
Itulah sedikit pembahasan tentang
DragonBall Super episode 103. Semoga dapat menghibur kita semua ya. Jangan lupa
pantengi blog ini terus, supaya dapat melihat perkembangan dari anime
DragonBall. Ok, sampai bertemu lagi, salam DragonBall Lovers
No comments:
Post a Comment